Yodha Media Indonesia -, Padang Panjang, 6 Mei 2025 – Kecelakaan tragis terjadi di jalur Bukittinggi–Padang, tepatnya di dekat simpang Terminal Busur, Padang Panjang, Sumatera Barat. Sebuah bus Antar Lintas Sumatera (ALS) dengan nomor polisi B 7512 FGA terguling setelah diduga mengalami kegagalan fungsi rem, menyebabkan 12 orang penumpang meninggal dunia dan puluhan lainnya luka-luka.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Padang Panjang, Iptu Jamaluddin, menyampaikan bahwa total penumpang yang menjadi korban dalam insiden nahas ini mencapai 35 orang.
“Total korban ada 35 orang. Yang sudah terdata meninggal dunia 12 orang,” ungkap Jamaluddin saat dikonfirmasi, Selasa (6/5/2025), dikutip dari detikSumut.
Bus ALS tersebut diketahui sedang dalam perjalanan dari Medan menuju Bekasi, dan mengalami kecelakaan ketika menuruni kawasan perbukitan dari arah Bukittinggi menuju Kota Padang.
“Bus ALS datang dari arah Bukittinggi menuju Kota Padang. Sesampainya di dekat simpang Terminal Busur, diduga bus mengalami hilang fungsi pengereman dan terbalik,” tambahnya.
Beberapa penumpang sempat terjepit di dalam badan bus dan harus dievakuasi secara hati-hati oleh tim penyelamat. Korban luka langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan intensif.
Hingga saat ini, petugas masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab kecelakaan serta memastikan identitas seluruh korban. Proses evakuasi berjalan lancar meski memerlukan waktu akibat medan yang cukup curam.
Kecelakaan ini menambah daftar panjang insiden tragis di jalur rawan Bukittinggi–Padang, yang dikenal memiliki kontur jalan menurun dan berkelok.